DIKLATE-Learning IT Risk Management Angkatan II
DESKRIPSIE-Learning ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kementerian Keuangan dalam melakukan identifikasi dan pengelolaan risiko di bidang Teknologi Informasi (TI) di unitnya melalui pemahaman terhadap konsep, framework dan best practice manajemen risiko di bidang Teknologi dan Informasi (IT Risk Management) dalam rangka mengimplementasikan sistem informasi keuangan terintegrasi yang interoperable.

Materi program pembelajaran ini mencakup pengenalan terhadap prinsip Manajemen Risiko dan Teknologi Informasi (MRTI); kerangka Manajemen dan Tata Kelola Teknologi Informasi (TI); konsep tata Kelola, manajemen dan pengukuran risiko TI; dan konsep kesadaran, pelaporan, komunikasi dan respons terhadap risiko TI yang ada. Selama proses pembelajaran peserta akan mengikuti aktivitas pembelajaran dan memperoleh pengayaan materi sehingga peserta dapat memperluas wawasannya terkait MRTI berdasarkan best practice untuk membantu proses retensi pengetahuan dan keterampilan. Untuk mengevaluasi pembelajaran peserta, peserta akan dievaluasi berdasarkan Tes Formatif untuk tiap mata pelajaran.

Untuk memenuhi kebutuhan pembelajaran yang bersifat luas dan meningkatkan aksesibilitas pembelajaran, program pembelajaran dirancang menggunakan model pembelajaran full asynchronous e-learning agar dapat diakses kapan saja dan dimana saja.
PELAKSANAAN 21-Feb-2024 s.d 20-Mar-2024
JAMLAT21.00
RENCANA PESERTA0
PENYELENGGARAPusat Pendidikan dan Pelatihan Keuangan Umum
RUMPUN DIKLATManajemen Organisasi
METODE PEMBELAJARAN
KAP KAP E-Learning IT Risk Management
Call Center Halo BPPK: Telp. 14004 Whatsapp 0812 9819 6377 Email: bppk.hubungikami@kemenkeu.go.id